Fish & Co. - Memesan "The Best Fish & Chips In Town" | REVIEW
Dalam kesempatan kali ini saya membeli makanan dari Fish & Co. Tetapi karena malas makan di tempat, terutama pada masa seperti sekarang, akhirnya saya memesannya lewat aplikasi pesan antar makanan. Restoran yang dikelola oleh GF Culinary ini menawarkan ragam fish and cheap dengan kualitas premium. Packaging yang didapat ketika sampai Menariknya, pada packaging yang saya dapat terdapat semacam stiker sekaligus segel yang berisi keterangan mengenai nama & kondisi suhu orang yang membungkus hingga menerima makanan. Sebuah hal yang sederhana, tapi terkesan memberi perhatian lebih terhadap customer hehe. Soup of The Day - Rp 38.390 Saus yang dibungkus rapi Kebetulan saya sendiri memesan The Best Fish and Chips in Town (Rp117.249) dan Soup of The Day (Rp 38.390). Seperti yang ditunjukan pada foto di atas, terlihat wadah beserta sup krim khas Fish & Co, saus mayonnaise, dan sambal untuk The Best Fish & Chips in Town. Oh iya, saya pribadi menyukai rasa supnya. Meski porsinya ti...