Subway Membuka Gerai ke-12 di fX Sudirman dan pada 21 Februari 2022
Sejak membuka cabang pertamanya di Cilandak Town Square pada akhir 2021 lalu, Subway yang diboyong oleh Mitra Adiperkasa sudah melakukan ekspansi yang masif. Kondisi pandemi yang belum 100% mereda tidak menghentikan ekspansi Subway. Tercatat hingga awal Februari 2022, Subway sudah membuka 11 gerai di Indonesia.
Tepat pada 21 Februari 2022, Subway membuka gerai ke-12 Subway di Indonesia dan yang pertama di Jakarta Pusat. Subway sendiri memang pernah muncul (pertengahan 1990-an) di Plaza Senayan yang lokasinya tidak terlalu jauh dari fX Sudirman. Tetapi, pada awal dekade 2000-an, Subway menutup semua gerai di Indonesia.
Gerai Subway fX sendiri terletak di f1 atau lantai 1 (berada di deretan tenant F&B, persisnya di antara Starbucks dan Burger King) dan beroperasi setiap hari mulai pukul 10.00 - 21.00 sesuai jam operasional mal. Seperti gerai Subway lainnya, gerai ini juga menghadirkan menu sandwich khasnya seperti Sandwich Tuna Mayo, Sandwich Italian B.M.T., Sandwich Egg Mayo, Sandwich Meatball Marinara, dan cookies.
Selain tempat duduk di dalam, pengunjung Subway fX Sudirman juga bisa bersantap di area duduk outdoor sambil menikmati suasana sekitar Sudirman.
Setelah membuka gerai di fX Sudirman, Subway juga dikabarkan berencana membuka gerai lain di Pakuwon Trade Center Surabaya, Bintaro, dan Jakarta Selatan (Oakwood Mega Kuningan).
Daftar gerai Subway:
- Cilandak Town Square
- Setiabudi One
- The Breeze BSD
- Ruko Pantai Indah Kapuk
- Citywalk Elvee Karawaci
- Cifest Citra 6
- Bez Walk Gading Serpong
- Kemang
- Mal Kelapa Gading 2
- Pondok Indah Mall 3
- Lippo Mall Puri
- fX Sudirman
- Oakwood Kuningan
- Emerald Bintaro
- Pakuwon Mall Surabaya
- Gubeng Surabaya
- MERR Surabaya
- Sunter
- Summarecon Bekasi
- Plaza Senayan (dalam The Foodhall)
- Menara Cakrawala
- Rawamangun (Jl. Paus)
- Jatiwaringin
- Depok (Margonda)
- Kota Wisata
- Terminal 3U Soekarno-Hatta
- Citywalk Lippo Cikarang
- Paskal 23 (soon)
- Buah Batu (soon)
Baca juga:
Komentar
Posting Komentar